Puskesmas Gemawang berada di wilayah Kecamatan Gemawang yang memiliki luas wilayah 67,11 km2 dan berjarak sekitar 25 km dari Kota Temanggung. Batas-batas wilayah kerja Puskesmas Gemawang meliputi: • Sebelah utara berbatasan dengan Kecamatan Candiroto dan Kabupaten Kendal • Sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Kandangan • Sebelah selatan berbatasan dengan Kecamatan Kedu • Sebelah barat berbatasan dengan Kecamatan Jumo Kondisi geografis wilayah Puskesmas Gemawang sebagian besar adalah pegunungan yang berbukit-bukit (± 550 - 1300 dpl). Terdapat dua jenis karakter daerah yakni dataran (30%) terdiri atas 3 desa dan pegunungan (70%) terdiri atas 7 desa. Jumlah desa di wilayah kerja Puskesmas Gemawang yaitu 10 desa, meliputi Gemawang, Muncar, Kemiriombo, Ngadisepi, Krempong, Sucen, Karangseneng, Banaran, Kalibanger, dan Jambon. Jumlah penduduk wilayah Puskesmas Gemawang tahun 2023 berjumlah 34.486 jiwa. Jumlah penduduk laki-laki 17.366 jiwa dan perempuan 17.120 jiwa. Piramida penduduk wilayah Puskesmas Gemawang termasuk ke dalam kategori stasioner, menunjukkan bahwa tingkat atau jumlah kelahiran hampir sama atau seimbang dengan jumlah kematian. Jumlah penduduk wilayah kerja Puskesmas Gemawang tahun 2023 sebesar 34.486 jiwa dengan rincian penduduk laki-laki sebesar 17.366 jiwa dan penduduk perempuan 17.120 jiwa sehingga diperoleh rasio jenis kelamin di wilayah kerja Puskesmas Gemawang tahun 2023 sebesar 101,4 yang berarti bahwa bahwa terdapat 101 penduduk laki-laki diantara 100 penduduk perempuan.